Setelah Naruto Gaiden tamat beberapa waktu lalu dan juga Boruto –Naruto the Movie– selesai, Masashi Kishimoto akan pensiun sebagai mangaka?
Beberapa waktu lalu, Naruto Gaiden telah tamat pada bab ke-10. Manga spin-off tersebut menjadi karya Masashi Kishimoto yang akan membawa kita menuju karya-nya yang lain, yaitu:Boruto –Naruto the Movie–. Nah, setelah movie ini berakhir nantinya, banyak fans yang bertanya-tanya, karya apakah yang akan dibuat oleh Masashi Kishimoto selanjut? Yah, sepertinya Masashi Kishimoto tidak akan menciptakan manga apapun setelah ini karena dikabarkan bahwa Masashi Kishimoto akan pensiun.
DNI mengabarkan bahwa sebuah artikel dalam Weekly Shounen Jump edisi ke-32 yang terbit pada hari senin nanti memuat sebuah pesan bahwa Masashi Kishimoto akan pensiun. Dalam artikel tersebut, sang kreator menuliskan kata-kata perpisahan kepada para fans-nya. Berikut ini adalah isi dari artikel tersebut:
“Boruto – Naruto the Movie, untuk pertama kalinya segalanya dimulai, yang dimulai dengan menciptakan karakter original. Artinya, ini merupakan karya asli mangaka, saya [Kishimoto], dengan segala sesuatu yang ada benar-benar dan hanya ada di dalam kepala saya. Untuk pertama kalinya dalam Movie Naruto ke 11 ini saya menulis seluruh naskah sendiri, merancang desain karakter, menyempurnakan mereka sampai saya merasa puas, dan demi kesempurnaan saya meminta staf untuk memperbaiki semuanya lebih lanjut. Ketika serialisasi berakhir, segera semua waktu telah saya gunakan untuk mengerjalan manga saya tuangkan ke dalam film. Sebenarnya ini adalah film Naruto yg benar-benar ingin saya buat. Satu kata terakhir … setelah ini saya tidak akan menggambar apa-apa lagi.”
“Saya tidak akan menggambar apa-apa lagi.” Itulah kalimat terakhir yang dituliskan oleh Masashi Kishimoto dalam artikel. Kalimat ini berarti bahwa Masashi Kishimoto akan mengakhiri karirnya sebagai mangaka. Yah, mengingat Naruto sendiri telah diserialisasikan sebanyak 700 bab (plus 10 bab Naruto Gaiden), diadaptasi menjadi ratusan episode anime dan belasan movie termasuk yang terbaru Boruto –Naruto the Movie– serta beberapa game yang bisa dibilang sukses besar, pensiunnya Masashi Kishimoto ini cukup bisa dimaklumi.
Meskipun begitu, masih ada juga indikasi bahwa Masashi Kishimoto hanya akan berhenti dengan Naruto dan mulai mengerjakan manga lainnya. Rumor di internet mengatakan bahwa Masashi Kishimoto akan kembali mengerjakan manga seinen lama miliknya yang berjudul Mario. Manga ini sendiri bercerita tentang seorang pembunuh bayaran bernama Mario yang berkerja untuk para mafia.
Rumor apakah Masashi Kishimoto akan melanjutkan Mario ini sendiri belum masih diketahui kebenarannya. Jadi kita tunggu saja kabar selanjutnya apakah Masashi Kishimoto benar-benar berhenti sebagai mangaka ataukah dia akan melanjutkan profesinya mangaka tapi dengan karya-nya yang lain. Bagaimana menurutmu tentang hal ini?
Arigatao Masashi Kishimoto Senpai |
Credit by DNI
No comments:
Post a Comment
Silahkan berkomentar sesuai tema, gunakan kata-kata yang Baik Dan Sopan dalam berkomentar "No Porn , No Spam" Jika kalian Mau Download Tema Anime silahkan ke Halaman Berikut .
- Terimakasih Atas Perhatian Nya -